Daerah Di Dunia Yang Mengandung Endapan Emas Yang Penting
Deposit emas di dunia terdapat dalam beberapa kategori dimana dalam proses mendapatkan emas itu harus mengetahui komposisi dan endapan yang terdapat dalam suatu daerah.
Emas dalam kategori endapan tersebar di seluruh dunia dan banyak yang mempunyai peranan penting untuk penambangan emas.
Nah, contoh endapan emas yang penting itu yang ada di dunia adalah sebagai berikut.
Macam Endapan Emas Yang Penting Di Dunia
Sobat petualangan emas tahukah bahwa endapan emas itu bermacam-macam jenisnya bisa dibedakan seperti berikut ini:Endapan emas yang berasal dari endapan magma
Endapan emas dapat Anda ketahui di daerah Afrika seperti di Waarkral, Afrika Selatan, yang dapat Anda jumpai di dalam batuan Gabro kuarsa.Jika di Amerika Serikat ada di daerah Gold Hill, Utah.
Metasomatik kontak
Di daerah yang terdapat di area metasomatik ini banyak menghasilkan emas di daerah Nickel Plane, British Columbia, Kanada.Deposit pergantian
Deposit pergantian ini banyak terdapat di daerah di dunia seperti:- Noranda, Quebec, Kanada
- Morro Vehlo, Brasilia
- Kolar, India
- Forcupine, Ontario, Kanada
- Witwatersrand, Afrika Selatan
Pengisian Celah-celah
Untuk jenis endapan emas ini paling banyak terdapat di daerah:- Mother Lode California, Amerika Serikat
- Bedigo, Australia
Konsentrasi Mekanik
Deposit jenis emas ini berada pada konsentrasi mekanik, sebagai endapan placer sepanjang pasir sungai dan tepi pantai.Endapan jenis emas ini di dunia paling banyak di temukan di daerah:
- Siera Nevada, Amerika Serikat
- Lena, Rusia
- Victoria, Australia
- Tepi sungai Mahakam, Indonesia
- Sungai Aikwa, Timika, Indonesia
- Pegunungan Ertsberg, Papua, Indonesia
Dari daerah endapan emas di atas merupakan contoh endapan emas yang melimpah dan terkenal, mengenai daerah lain yang tidak kami tulis itu belum masuk kategori terkenal dunia dan data terbaru mengenai lokasi tidak banyak dibicarakan orang.
Pastikan deposit emas itu mengandung endapan yang penting seperti minimal dalam satu ton material di dapatkan 0,5 gram emas, maka secara ekonomis dapat Anda lakukan penambangan.
Jadi jika Anda ingin mencari emas, maka sesuaikan dengan kondisi dan macam endapan yang akan Anda mulai eksplorasi baik dengan cara tradisional maupun dengan mesin berat.
DONASI LEWAT PAYPAL
Mohon bantu berikan donasi apabila artikel ini memberikan manfaat. Terimakasih.